Monday, December 20, 2010

MANFAAT SERAI SEBAGAI PENGUSIR NYAMUK DAN SEMUT

1. Serai Dapur (Cymbopogon
citratus)
1) Klasifikasi ilmiah
Regnum : Plantae
Divisio : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliopsida
Ordo : Poales
Familia : Poaceae
Genus : Cymbopogon
Spesies : Cymbopogon citratus
Umum : Serai (Indonesia), Séréh
(Sunda), Lemongrass (English),
Citronnelle (French), Zitroneng
ras (German), erba di limone
(Italian), hierba de limon
(Spanish), bhustrina, sera
(Indian), takrai (Thai).
2)Manfaat Serai Dapur
- Bumbu masak
- Minyak wangi dan wewangian
lain (lemon scent)
- Bahan pencampur jamu
- Di Eropa digunakan sebagai
bahan pembuatan sabun dan
lilin
2. Hasil Studi Kepustakaan
Batang dan daun serai dapur
yang dihaluskan lalu dilarutkan
(menghasilkan ekstrak)
ternyata mengandung senyawa
sitral, sitronela, geraniol,
mirsena, nerol, farsenol methil
heptenon, dan dipentena.
Salah satu senyawa yang dapat
membunuh nyamuk dan
semutadalah sitronela.
Sitronela memunyai sifat racun
(desiscant), menurut cara
kerjanya racun ini seperti racun
kontak yang dapat memberikan
kematian karena kehilangan
cairan secara terus-menerus
sehingga tubuh nyamuk dan
semut kekurangan cairan.
3. Pembuatan Ekstrak Serai
Dapur
a. Alat dan Bahan
1) 1 ons batang dan daun serai
dapur (kurang lebih 4-5 batang)
2) Gelas ukur (jika tidak ada
gunakan gelas biasa)
3) Pisau dan talenan
4) Timbangan
5) Blender (jika ada)
6) 1 Mangkuk
7) Saringan
2 Gelas (gunakan gelas ukur jika
ada)
9) Penyemprot(sprayer)
10) Corong
Proses Pembuatan
Serai dibuat dalam bentuk
ekstrak. Ekstrak adalah sediaan
kering, kental atau cair dibuat
dengan “menyari” simplisia
nabati atau hewani menurut
cara yang cocok, di luar
pengaruh cahaya matahari.
Ekstrak kering harus mudah
digerus atau campuran etanol
dari air. Yang paling mudah
dengan menghaluskan bahan
ekstrak (diblender atau
dipotong kecil-kecil), kemudian
dicampur air sebagai pelarut.
1) a. Jika menggunakan blender,
potong 1 ons daun dan batang
serai dengan panjang kurang
lebih 5 cm, lalu blender sampai
halus
b. Jika tidak menggunakan
blender, potong 1 ons daun dan
batang serai sampai kecil-kecil
2) Masukkan serai yang sudah
halus ke mangkuk, lalu rendam
dengan 25 ml air (1/8 gelas)
3) Rendam selama 1 hari
4) Perat lalu saring hasil
rendaman tadi
5) Tuangkan ke sprayer
6) Encerkan dengan air. Rasio
air : ekstrak = 3 : 1
7) 100 ml obat nyamuk dan
semut alamiah siap digunakan
Ket: 1 batang serai beratnya
25-40gr.
Penggunaan
1) Semprotkan ekstrak serai
dapur ke ruangan yang ingin
disterilkan dari nyamuk. Atau
semprotkan langsung pada
sarang, jalan, atau kerumunan
semut untuk membunuh
semut.
2) Tutup ruangan rapat-rapat
selama 15 menit

No comments:

Post a Comment

Best Partners Links

Updated Stats




Free PageRank Checker
Locations of visitors to this page